MEPAGO.CO|Waropen – Dalam rangka memastikan Penyaluran Bantuan Sosial berupa beras berjalan lancar dan langsung diterima oleh seluruh warga binaannya, Serma Piter Imbiri Babinsa Koramil 1709-03/Waropen Bawah Kodim 1709/Yawa, bersama-sama Bhabinkamtibmas mendampingi dan membantu aparat kampung dalam mendistribusikan beras bantuan bagi seluruh warga di Kampung Waren I, Distrik Waropen Bawah, Kabupaten Waropen, Selasa (11/06/2023).
Dijelaskan Babinsa bahwa, Kegiatan yang kali ini dilakukannya merupakan tugas dan tanggung jawabnya sebagai aparat teritorial dikampung ini, untuk mengawal dan mendampingi kegiatan penyaluran beras bagi seluruh warganya langsung kedepan pintu rumah, dan dapat berjalan tertib, aman dan lancar.
“Sehingga bantuan sosial yang telah diberikan oleh pemerintah ini benar-benar tepat sasaran dan tersalurkan seluruhnya kepada warga yang kurang mampu dan berhak menerima, juga kita semua berharap dengan adanya bantuan ini dapat bermanfaat dan meringankan beban warganya dalam memenuhi dan mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari,” harap Serma Imbiri.
Magdalena salah satu warga yang saat itu langsung menerima beras bantuan yang diserahkan babinsa juga turut mengungkapkan, “Puji Tuhan, terima kasih banyak bapak babinsa dan juga aparat kampung yang sudah mengantarkan langsung beras bantuan ini bagi keluarga kami, Semoga kalian semuanya selalu diberkati Tuhan dalam tugas dan kehidupan sehari-hari”, tandasnya.(Pendim1709)
Editor : Tamrin Sinambela.