Babinsa Warbah Bersama Bhabinkamtibmas  Dan Aparat Kampung Mediasi Pertikaian Warganya

Waropen Bawah – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang ada diwilayah binaannya tetap kondusif, Koptu Zainal Saparang Babinsa Koramil 1709-03/Waropen Bawah Kodim 1709/Yawa, bekerjasama dengan Bhabinkamtibmas, dan Aparat Kampung dalam melakukan mediasi pertikaian antar warga di Kampung Sawara Jaya Distrik Waropen Bawah Kabupaten Waropen, Kamis (08/12/2022).

Proses mediasi permasalahan antara warga berinisial YS dan H yang dilakukan di balai kampung ini, diterangkan babinsa, “Kami bersama bhabinkamtibmas dan aparat kampung langsung mengadakan musyawarah secara kekeluargaan, untuk mencegah timbulnya perselisihan lanjutan antar warga yang dapat semakin meluas hingga ke perkelahian yang dapat memakan korban jiwa, sebab itulah seluruh pihak dan para saksi, telah kami hadirkan seluruhnya ditempat ini, untuk dibantu penyelesaiannya”.

Sebagai aparat teritorial, sudah menjadi kewajiban kami untuk melaksanakan pembinaan teritorial diwilayah binaan, serta berperan aktif dalam menyelesaikan berbagai permasalahan yang ada dimasyarakat, yang dalam hal ini, kami berkolaborasi bersama Bhabinkamtibmas dan aparat kampung dalam melakukan mediasi pertikaian yang terjadi antar warga binaannya tersebut, sambung Zainal.

Kita semua bersyukur, setelah mengambil keterangan dari kedua belah pihak dan saksi, permasalahan ini dapat diselesaikan dengan mediasi secara kekeluargaan, sehingga diharapkan kerukunan antar warga akan kembali terjalin. Marilah kita seluruh komponen masyarakat untuk segera melaporkan kepada aparat keamanan maupun aparat kampung, bila mendapati adanya permasalahan maupun pertikaian antar warga, jangan langsung main hakim sendiri, karena kita hidup dinegara yang berdasarkan hukum, hukumlah yang mengatur kita, tegasnya.

Hadir dalam kegiatan ini Kepala Kampung Sawara Jaya Dolfinus Simunapendi, Bhabinkamtibmas Brigpol Otyel Manioni, Brigpol Paul Worambai dan para saksi dari kedua belah pihak yang bertikai tersebut.

(Pendim 1709/Yawa).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *