DPRD Yapen Ikuti Apel GabunganPerdana

Ketua Sementara DPRD Yapen Yohannis G Raubaba, S.Sos saat apel gabungan di Alun-Alun Kota Serui. (FT : Jerry)

MEPAGO.CO, SERUI – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Yapen memberikan contoh dan teladan yang baik dalam mengikuti berbagai kegiatan yang dilaksanakan pemerintah Kabupaten. Hal itu terlihat saat apel gabungan perdana dan jalan santai di gelar, Pimpinan Sementara DPRD Yapen Yohannis G Raubaba, S.Sos, bersama Anggota DPRD turut ambil bagian, Jumat (12/06/20) pagi di Alun-Alun Kota Serui.

Ketua Yohannis kepada MEPAGO mengatakan apel gabungan perdana dan jalan santai di lingkungan pemerintah kabuaten kepulauan Yapen, dewan sangat menyambut baik. Hal ini, kata Yohanis, sebagai wahana dalam mempererat hubungan yang harmonis, dan menciptakan kebersamaan dan kekompakan yang tinggi di tempat kerja masing-masing.

Dikatakannya, bahwa kurang lebih 4 bulan, kegiatan seperti itu tidak bisa dilaksanakan, karena kita harus bersama-sama melawan dan memerangi penyebaran Virus Corona atau Covid-19. Kerja keras seluruh tim gugus tugas kabupaten, Distrik sampai Kampung, bersama aparat TNI/Polri dan tim kesehatan, Yapen kata Anis (sapaan akrab Yohannis) telah kembali berada diarea aman atau zona hijau.

Seiring itu, ungkap Anis, Pemda Yapen pun langsung tancap gas memberlakukan New Normal dengan membuka berbagai aktifitas normal kembali. Namun demikian, ia mengharapkan protokoler kesehatan harus tetap dipatuhi dan dilaksanakan dengan baik, sehingga Yapen akan tetap terjaga dari Virus Corona.

“Dewan sangat mendukung New Normal oleh Pemerintah. Apalagi Yapen kembali meraup zona hijau. Atas nama Dewan, saya memberikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Pemerintah daerah, tim gugus tugas Covid tingkat Kabupaten, Distrik dan Kampung, Aparat TNI dan Polri, tenaga medis sebagai garda terdepan dalam merawat pasien, para tenaga relawan dan seluruh masyarakat atas partisipasinya dalam mencegah penyebaran Corona,” terangnya. (***)

Editor: Jerry Sinambela

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *