Jelang HUT RI, Kodim 1709/Yawa Gelar Doa Bersama

MEPAGO.CO Yapen – Dalam rangka Menyambut Peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 Tahun 2023, Kodim 1709/Yawa bersama anggota Paskibraka dan juga warga disekitar, menggelar Kegiatan Doa Bersama yang dilakukan di Masjid Al-Falah Kodim 1709/Yawa dan Gereja GKI Petra Kodim Aifoti Jl. Maluku Distrik Anotaurei Kabupaten Kepulauan Yapen, Rabu (16/08/2023).

Komandan Kodim 1709/Yawa melalui Kepala Staf Mayor Inf Zurilham, S. Sos, usai mengikuti kegiatan Doa Bersama di Masjid Al-Falah ini mengatakan, Siang hari ini kami seluruh personel Kodim 1709/Yawa bersama anggota Paskibraka dan warga disekitar, berkumpul untuk berdoa dan memanjatkan Puji serta Syukur kita kehadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, dalam menyambut peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 ditahun 2023 ini.

Melalui momen ini, kami bersama-sama memohon dan memanjatkan doa kepada Yang Maha Kuasa, agar saat pelaksanaan Upacara HUT RI ke-78 esok hari, keseluruhan rangkaian kegiatan yang dimulai dari Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI hingga Penurunan Bendera Merah Putih semuanya dapat berjalan dengan baik, lancar dan sukses.

“Dalam kegiatan ini juga kita panjatkan doa kepada seluruh pahlawan para pendahulu kita yang telah rela berjuang dan berkorban jiwa dan raga dalam merebut kemerdekaan yang hingga sampai hari ini telah 78 Tahun kita jalani bersama, dan juga lewat momentum peringatan HUT RI ini kita berharap semoga Bangsa ini selalu diberikan keberkahan, ketenangan, kedamaian, kesejahteraan dan kemakmuran bagi seluruh lapisan masyarakat, khususnya seluruh Masyarakat Papua yang dapat Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”, tandasnya.(Pendim1709)

 

Editor : Tamrin Sinambela.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *