Manfaatkan Hari Libur Anak-Anak, Babinsa Yapsel Ajarkan Berhitung Dan Hafalkan Pancasila

MEPAGO.CO Yapen – Guna meningkatkan minat anak-anak diwilayah binaannya untuk selalu rajin dan giat belajar meskipun dihari liburan sekolah, Serda Yona Faisal Urus Babinsa Koramil 1709-01/Yapen Selatan Kodim 1709/Yawa, memanfaatkan hari liburan sekolah anak-anak dengan memberikan pelajaran berhitung dan menghafalkan Pancasila yang berlokasi di Kampung Ramangkurani Distrik Kosiwo Kabupaten Kepulauan Yapen, Selasa (11/07/2023).

Kegiatan yang dilakukannya ini dikatakan Babinsa, Terlaksana saat dirinya mengunjungi wilayah binaannya, dan mendapati sekumpulan anak-anak sedang bermain diteras halaman rumah mereka masing-masing, dan saat itulah dirinya berinisiatif mengumpulkan anak-anak tersebut untuk diberikan pelajaran berhitung dan menghafalkan Pancasila kepada para generasi muda tersebut.

Karena dihari liburan sekolah seperti ini, anak-anak secara tak sengaja melupakan belajar dirumah karena asyik bermain setiap harinya, sebab itulah dirinya hadir ditengah anak-anak untuk menumbuhkan semangat belajar mereka masing-masing, dan pengajaran yang diberikannya ini kiranya dapat memberikan motivasi semangat bagi anak-anak agar lebih giat dan rajin belajar dirumah, sehingga para generasi muda ini kelak dapat mengejar cita-citanya dimasa depan, sambung Serda Yona.

Kembali ditambahkannya, Dengan menghafalkan Pancasila kepada generasi muda, diharapkan dapat menanamkan jiwa Nasionalisme dan Cinta Tanah air serta Bela Negara kepada anak-anak diusia dini, sehingga mereka bisa paham dan mengerti tentang pentingnya nilai-nilai Pancasila dalam menjaga Keutuhan Wilayah NKRI ditengah keberagaman Suku, Adat-istiadat, Ras dan Agama yang ada dinegeri ini, pungkasnya.(Pendim1709)

 

Editor : Tamrin Sinambela.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *