Papua

Lanud Silas Papare Selangkah Lebih Maju

Danlanud Resmikan Lembaga Ketrampilan dan Pelatihan “Mie Hokholo”  Lanud Silas Papare

MEPAGO.CO. JAYAPURA- Kehadiran Rumah Ketrampilan Mie Hokholo ini  milik Lanud Silas Papare diharapkan menjadi wadah bagi ibu-ibu anggota PIA Ardhya Garini untuk membangun kreatifitas dan inovasi sekaligus bersilaturahmi dan menciptakan produk-produk baru yang memiliki nilai ekonomis.

Hal itu disampaikan Komandan Lanud Silas Papare Marsma TNI Budhi Achmadi pada saat peresmian Rumah Keterampilan “Mie Hokholo”, bertempat di Kantor PIA Ardhya Garini Cabang 3 / D. III Lanud Silas Papare, Kamis 28 Januari 2021.

“Dengan hadirnya Rumah Ketrampilan ini, besar harapan saya, anggota PIA Ardhya Garini akan semakin semangat dalam menuangkan potensi bakat keterampilan yang dimilikinya, bahkan diharapkan menjadi peluang lahirnya kemandirian ekonomi melaui kegiatan usaha yang dapat menambah penghasilan demi kesejahteraan keluarga,” ujar Danlanud dalam siaran pers yang dikirim keredaksi MEPAGO.CO.

Dalam kesempatan tersebut Ny. Lulu didampingi Komandan Lanud Silas Papare Marsma TNI Budhi Achmadi, Ketua Penggerak PKK Kabupaten Jayapura Ny. Magdalena Awoitauw, dan Kepala Dinas Pendidikan dan Pengajaran Kabupaten Jayapura. Gedung LKP Mie Hokholo di kantor PIA Ardhya Garini Cabang 3/D.III Lanud Silas Papare.

Tentunya kata Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 3 / D.III Lanud Silas Papare Ny. Lulu Budhi Achmadi  merupakan sarana bagi istri-istri prajurit keluarga besar Lanud Silas Papare dalam melaksanakan pembekalan dan pelatihan dalam rangka menciptakan produk-produk yang kreatif dan inovatif.

“Kita harapkan ketrampilan-ketrampilan yang dihasilkan dapat tercipta produk-produk yang  memiliki  nilai   jual,   sehingga   kelak  dapat membuka usaha sekaligus dapat menambah penghasilan demi kesejahteraan keluarga,” terang Ny.Lulu. (***)

Editor : Robin Sinambela

Anda mungkin juga suka...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *