Aeromodelling, Sefnat dan Nixon Tambah 2 Emas Papua

MEPAGO.CO.TIMIKA – Atlet Aeromodelling, Sefnat Marian (21) dan Nixon Nikolaus Nilla Mahuse (43) kembali sumbang 2 medali emas untuk Provinsi Papua dari cabang olahraga Aeromodelling.Sefnat yang turun di kelas F3J INA berhasil mengumpulkan total 1000 poin mengalahkan lawan-lawannya.

“Saya sangat senang mendapat medali emas, dan tentunya dukungan orang tua sehingga saya bisa mengikuti olahraga Aeromodelling ini,” ungkapnya saat ditemui di venue Aeromodelling SP-1 Timika, Minggu 10 Oktober 2021.

Sementara itu, Nixon Nikolaus Nilla Mahuse yang turun di kelas F3R INA juga berhasil menyumbangkan medali emas untuk Papua setelah berhasil memperoleh skor akhir 315,4 dari total 5 ronde yang dipertandingkan.

Dirinya berharap agar pemerintah Provinsi Papua kedepannya bisa mengadakan perlombaan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) sehingga bisa melahirkan atlet-atlet Papua yang mempunyai bakat khususnya di cabor Aeromodelling.

Total perolehan medali yang dikumpulkan Tim Aeromodelling Papua yakni 4 emas, 1 perak dan 1 perunggu, dan saat ini masih menduduki posisi teratas perolehan emas cabor Aeromodelling di PON XX Papua.

Sementara itu, Nanik Novianti yang memperkuat tim Aeromodelling Papua di PON XX Papua berhasil menyumbangkan 3 medali diantaranya, 2 medali emas di kelas F1A Putri dan F1H open dan 1 medali perak di kelas Outdoor Hand Launch Glider (OHLG) putri, sedangkan rekannya Zaenal Widyanto menyumbangkan 1 medali perunggu di kelas OHLG putra. (Humas PPM/Elisabeth Heatubun/Misba)

Editor : Robin Sinambela

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *