Babinsa Koramil Warbah Himbau Warganya Tak Konsumsi Miras Menjelang Nataru

Waropen – Dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas (Keamanan Dan Ketertiban Masyarakat) diwilayah binaannya tetap aman dan kondusif, Sertu Yekin Bantang Babinsa Koramil 1709-03/Waropen Bawah Kodim 1709/Yawa, bersama Bhabinkamtibmas dan aparat kampung melakukan Komsos (Komunikasi Sosial) bersama seluruh warga di Balai Kampung Nubuai Distrik Urei Faisei Kabupaten Waropen, Senin (12/12/2022).

Dijelaskan babinsa Sertu Yekin, “Kegiatan komunikasi sosial yang dilakukan ini untuk menghimbau seluruh warganya agar tak mengonsumsi miras saat gelaran Piala Dunia dan menjelang Natal dan Tahun Baru, sebab saat gelaran piala dunia yang masih berlangsung saat ini, sering diadakan konvoi dengan kendaraan oleh seluruh warga, sehingga sangat membahayakan pengendara lain, bila ada salah satu warga yang konvoi dengan dipengaruhi miras”.

Untuk itulah, kepada seluru warga yang hadir, babinsa mengharapkan, Agar tak mengonsumsi miras sesaat sebelum berkendara melakukan konvoi piala dunia, dan juga seperti saat ini kita akan memasuki suasanan Natal dan Tahun Baru, juga diharapkan, jangan ada yang menyediakan dan menjual miras diwilayah ini, agar wilayah kita ini tetap aman dan kondusif.

Karena miras sangat berbahaya bagi kita semua, baik itu bagi kesehatan dan yang kebih khusus lagi, nyawa kita, karena miras dapat membahayakan kesehatan, mulai dari berbahaya bagi lambung dan juga ginjal kita, miras juga dapat mengancam nyawa, karena akibat pengaruh miras kita tidak dapat berfikir positif, sehingga dapat menyebabkan perkelahian antar warga, yang dapat memakan korban jiwa tentunya, sambung Sertu Yekin.

Karena itu, marilah kita bersama-sama bekerjasama untuk menjaga kamtibmas diwilayah ini dan menyambut Perayaan Natal dan Tahun Baru dengan khidmat, tanpa adanya miras, baik itu miras toko maupun miras lokal (bobo), sehingga kita bisa berkumpul dan merayakan hari natal dan tahun baru dengan nyaman bersama keluarga kita masing-masing, harapnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Kepala Kampung Poli Yenusi, Bhabinkamtibmas Bripka Melki sahalesi, Tokoh warga, Tokoh pemuda dan seluruh warga khususnya para pemuda kampung nubuai.

(Pendim 1709/Yawa).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *