WAROPEN | MEPAGO,CO – Bupati Waropen Drs. Fransiscus Xaverius Mote, M.Si bersama Wakil Bupati Yoel Boari menegaskan komitmennya untuk melanjutkan pembangunan yang telah dirintis oleh pemimpin sebelumnya. Hal ini disampaikan dalam pidato perdananya saat Serah Terima Jabatan Bupati Waropen dan Rapat Paripurna Istimewa DPRD yang digelar di Ruang Sidang DPRD Waropen, Jumat (7/3/2025).
Dalam pidatonya, Bupati Mote menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh masyarakat Waropen atas kepercayaan yang telah diberikan kepadanya dan Wakil Bupati Yoel Boari untuk memimpin daerah ini selama periode 2025-2030. Ia menegaskan bahwa amanah tersebut bukan sekadar kehormatan, tetapi juga tanggung jawab besar yang harus dijalankan dengan dedikasi, kerja keras, dan pengabdian penuh.
Bupati Mote menegaskan bahwa pemerintahannya akan melanjutkan pembangunan yang telah dirintis oleh Bupati Waropen sebelumnya, Yermias Bisai, SH, dan Wakil Bupati Lamek Maniagasi, SE. Ia mengapresiasi kerja keras dan dedikasi kepemimpinan periode 2021-2025 dalam membawa Waropen ke arah yang lebih baik.
“Kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Bapak Yermias Bisai dan Bapak Lamek Maniagasi atas kontribusi besar mereka dalam membangun Kabupaten Waropen. Kami berkomitmen untuk melanjutkan program-program yang telah berjalan baik, serta melakukan evaluasi dan inovasi guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Bupati Mote.
Dalam pidatonya, Bupati Mote menekankan bahwa pemerintahannya akan fokus pada beberapa sektor utama, termasuk: -. Pembangunan infrastruktur yang berkelanjutan -. Peningkatan kesejahteraan masyarakat -. Optimalisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) –. Peningkatan kualitas pelayanan publik
Ia juga menyampaikan bahwa pemerintah pusat telah mengalokasikan anggaran tambahan untuk tahun 2025, yang akan digunakan untuk mempercepat pembangunan di Waropen, khususnya di bidang infrastruktur, pendidikan, dan kesehatan.
“Kami ingin memastikan bahwa pembangunan tidak hanya berlanjut, tetapi juga lebih baik dan lebih merata, sehingga manfaatnya dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat Waropen,” tegasnya.
Selain pembangunan fisik, Bupati Mote juga menekankan pentingnya reformasi birokrasi untuk menciptakan pemerintahan yang lebih efektif, efisien, dan transparan.
“Pelayanan publik harus lebih cepat, lebih baik, dan lebih berpihak kepada masyarakat. Kami akan memastikan bahwa seluruh aparatur pemerintah bekerja dengan integritas, profesionalisme, dan akuntabilitas,” jelasnya.
Selain itu, tata kelola keuangan daerah yang transparan dan akuntabel juga menjadi perhatian utama agar anggaran pembangunan dapat dimanfaatkan secara optimal dan tepat sasaran.
Sebagai langkah awal, Bupati dan Wakil Bupati Waropen telah menyiapkan program 100 hari kerja yang difokuskan pada percepatan pembangunan, peningkatan pelayanan publik, serta pemetaan potensi ekonomi daerah.
“Kami ingin memastikan bahwa dalam 100 hari pertama kepemimpinan kami, fondasi pembangunan yang kuat telah diletakkan. Dengan kerja sama semua pihak, kita dapat mewujudkan Waropen yang Bangkit, Mandiri, dan Sejahtera yang Berkeadilan,” pungkasnya.
Penulis: Tamrin Sinambela
Editor: Tamrin Sinambela