Dukung Program Pemerintah, Dandim 1709/Yawa Hadiri Musrenbang Kab. Kepulauan Yapen

Yapen – Dalam rangka mendukung Program Pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan seluruh masyarakat, Komandan Kodim 1709/Yawa Letkol Inf Catur Prasetiyo Nugroho, S.IP, M.I.P, menghadiri Kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kabupaten Kepulauan Yapen, yang dilakukan dalam rangka Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2024 diwilayah Kabupaten Kepulauan Yapen, Selasa (28/03/2023).

 

Dalam kegiatan Musrenbang yang berlokasi di Gedung Silas Papare Pemkab Yapen, Jalan Irian Distrik Anotaurei ini, dihadiri oleh, Cyfrianus Y. Mambai, S.Pd, M.Si Pj. Bupati Yapen,Herzoni Saragih, S.I.K, MH Kapolres Yapen, Fredolin Warkawani Waket II DPRD Yapen, Zakarias Sanuari Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Simson Aurai Anggota DPRD Yapen, Roy Palunga Anggota DPRD Yapen, Victor Mambrasar Anggota DPRD Yapen, Rony Theo Ayorbaba, AP, M.Si Kepala Bapeda Yapen, Nurhadi Alhuri Kadis Perhubungan Yapen, Swastika Noor Yudha Pratama SH. Plh. Kasiintel Kejari Serui, Rebecka Mansnandifu, S.Sos, MM Tim Asistensi Bapeda Provinsi Papua, Para Kepala OPD Yapen, dan Para Kepala Distrik se-Kabupaten Kepulauan Yapen.

Disela-sela kegiatannya, Dandim 1709/Yawa mengatakan, Kegiatan ini sangat penting dilaksanakan, sebab kegiatan Musrenbang ini merupakan forum musyawarah tahunan untuk kepentingan pemerintah daerah dalam menyepakati rencana kerja pembangunan dan penyusunan RKPD diwilayah ini pada tahun anggaran 2024 mendatang.

Sehingga lewat program dan kegiatan yang telah direncanakan kedepannya ini, diharapkan dapat menghasilkan Pertumbuhan Ekonomi yang berujung kepada Penurunan angka kemiskinan dan Peningkatan kesejahteraan masyarakat, Pengelolaan Pemerintahan yang baik dan Peningkatan pelayanan publik, Percepatan pembangunan sarana dan prasarana infastruktur, dan Peningkatan Kualitas Pendidikan dan Pelayanan Kesehatan yang berujung dengan Peningkatan kualitas sumber daya manusia dan Penurunan angka stunting, sambung Letkol Catur.

“Semoga setelah disepakatinya RKPD Kepulauan Yapen Tahun 2024 ini, kedepannya kita dapat mewujudkan Kabupaten Kepulauan Yapen yang Sejahtera, Mandiri, Sehat, Cerdas, dan Produktif”, pungkasnya. (Pendim1709)

Editor : Tamrin Sinambela.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *