Frans Sanadi Ingatkan Kepala Distrik Wajib Selalu Berada Diwilayahnya

MEPAGO,CO. YAPEN – Kepala Distrik wajib selaluĀ  berada di wilayah tugasnya agar tidak ada keluhan dari masyarakat tetang Kepala Distrik susah ditemui karena tidak berada ditempat. Hal itu ditegaskan Wakil Bupati Yapen Frans Sanadi, BSc, S.Sos, MBA pada pelantikan 2 pejabat Kadistrik di halaman Kantor Distrik Angkaisera, Kamis 13 Januari 2022.

“Ini perlu sekali, supaya Kepala Distrik harus berada di wilayahnya masing-masing,” jelasnya.

Apabila Kepala Distrik akan meninggalkan tempat tugas, kata Frans Sanadi, Kepala Distrik harus melaporkan hal tersebut kepada atasan langsung sehingga keberadaan yang berangkutan dapat di ketahui dengan jelas dan koordinasi bisa terus berjalan.

Disamping itu, lanjut Wabup, para Kepala Distrik harus proaktif dalam melaksanakan fungsi pengawasan bukan hanya terhadap jalannya pemerintahan tetap juga terhadapĀ  layanan dan kebutuhan pendidikan, kesehatan dan perekonomian masyarakat di wilayah kerja masing-masing, termasuk dalam pengelolaan dana desa.

“Apabila ada kendala atau permasalahan yang muncul di masyarakat, Kepala Distrik harus berani dan tegas untuk menyelesaikannya, namun tetap bersikap adil dan bijaksana. (***)

 

Editor: Jery Sinambela

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *