Wabup Waropen, Lamek Maniagasi, SE. (Foto: Robby/Mepago.Co)
MEPAGO,CO. WAROPEN – Event besar 2 kegiatan gerejawi Youthcamp GPdI Se Tanah Papua dan Sidang Sinode ke XVIII GKI di Tanah Papua akan dihelat di negeri dataran bakau kabupaten Waropen.
Faktor pendukung untuk menyukseskan agenda besar tersebut, kerap kadang menjadi buah bibir atau pertanyaan, jika melihat masih minimnya sarana pendukung dengan waktu pelaksanaan yang kian dekat.
Namun demikian,Pemerintah Kabupaten Waropen menipis semua hal itu, bahkan Pemerintah setempat telah siap menyambut bahkan menggelar event gerejewi itu.
Menghadapi pelaksanaan kegiatan gerejawi di Kabupaten Waropen, yaitu Youthcamp GPdI Se Tanah Papua dan Sidang Sinode ke XVIII GKI di Tanah Papua, Penerintah Kabupaten Waropen sudah siap.
Hal ini disampaikan Wabup Waropen, Lamek Maniagasi, SE saat menghadiri acara penamatan sekolah Alkitab Waropen di gedung gereja Baitsemes Sanggei distrik Urei Faisei Kabupaten Waropen. Pada, Selasa 10 Mei 2022.
“Merupakan berkat Tuhan atas Negeri ini, dimana kita mendapat kepercayaan dari Tuhan untuk menjadi tuan rumah, maka pemerintah daerah sebagai wakil Allah di daerah ini telah siap mendukung sepunuhnya seluruh persiapan kegiatan dimaksud.” Ucap Lamek.
Dikatakan, Wakil Bupati Waropen bahwa kegiatan akbar ini, menjadi perhatian serius Pemerintah Daerah dan seluruh stekholder di Kabupaten Waropen dalam menghadapi ivent rohani Youthcam GPdI pada tanggal 27 Juni – 01 Juli Tahun 2022 dan Sidang Sinode ke XVIII pada tanggal 18 Juli – 24 Juli Tahun 2022 mendatang.
“Sebagai tuan rumah dalam kegiatan gerejawi, saya mengajak seluruh stekholder dan lapisan warga masyarakat waropen agar mempersiapkan diri untuk mensukseskan kegiatan rohani akbar tinggal berapa minggu lagi sudah diselenggarakan, marilah kita menyambut kedatangan duta-duta gereja, sehingga nantinya dengan kedatangan mereka akan merasakan kedamaian dan nyaman saat berada di kabupaten seribu bakau yang kita cintai bersama untuk mengikuti perhelatan akbar gerejawi.,” pungkasnya. (***)
Penulis: Robby Mesak
Editor: Jery Sinambela