PD Memberikan Kontribusi Besar Bagi Pembangunan di Papua

Politik236 Dilihat

MEPAGO.CO. JAYAPURA- Gubernur Papua  menilai bahwa Partai Demokrat provinsi Papua memberikan kontribusi besar, untuk pembangunan ditanah Papua.

Demikian disampaikan Gubernur Papua dalam sambutanya yang dibacakan penjabat Sekda provinsi Papua Doren Wakerkwa pada acara Pengarahan umum oleh Ketua Koordinator Satgas Pilkada Papua Jemi Setiawan dan  Sekretaris Koordinator Satgas Pilkada Papua Wahid kepada Tim Pemenangan Pilkada Serentak 11 Kabupaten di Papua di Swiss-belthotel Papua, Jayapura, Selasa 3 November 2020,

Untuk itu, kata Gubernur atas nama Gubernur dan masyarakat Papua  menyampaikan banyak terima kasih kepada DPP Partai Demokrat, DPD Partai Demokrat Privinsi Papua dan DPC Partai Demokrat kabupaten/kota di Papua,   karena telah memberikan kontribusi besar dan nyata dalam pembangunan di provinsi Papua.

“ Jadi selama 10 tahun kita pimpin menuju ke tahun 2024 dalam perjalanan ini banyak melakukan perubahan pembangunan di atas tanah Papua,” katanya.

Dikatakan, selain pelaksanaan  tugas-tugas di dalam rangka konsolidasi organisasi, sinkronisasi organisasi  bagi semua pihak di daerah betul- betul meningkatkan satu kinerja yang bagus, sehingga keberhasilan partai Demokrat hari ini juga bisa diwujudkan pada masa mendatang  menuju ke tahun 2024. ‘’ Pilkada 2024 tinggal beberapa tahun lagi, saya yakin dan optimis PD bisa kembali bersinar, jika semua potensi di dalam tubuh PD digerakan,  bersatu dan sepakat memenangkan  Pilkada 2024,’’ ujarnya. (***)

Editor : Robin Sinambela

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *