Tak Hanya Mahir Didarat, Dilaut Babinsa Juga Mahir, Lewat Lomba Perahu Dayung

MEPAGO,CO. YAPEN – Kemampuan seorang Babinsa selaku aparat kewilayahan memang tak perlu diragukan lagi, seperti yang dilakukan oleh Serka David E. Waroi salah satu Babinsa Koramil 1709-01/Yapen Selatan Kodim 1709/Yawa, yang tak hanya mahir melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya didaratan tetapi dilaut juga mahir, melalui kegiatan lomba perahu dayung.

Masih dalam semarak perlombaan perahu dayung tradisional dalam rangka Memeriahkan HUT RI ke-77 di perairan laut Kampung Menawi Distrik Angkaisera Kab. Kep. Yapen, Serka David E. Waroi salah satu Babinsa Koramil 1709-01/Yapen Selatan Kodim 1709/Yawa ikuti lomba dayung, Sabtu 20 Agustus 2022.

Kegiatan Lomba Perahu dayung Tradisional Perorangan yang berjarak sekitar 1 Kilometer tersebut, diikuti oleh peserta sebanyak 55 orang masyarakat yang berprofesi sebagai nelayan, dan kegiatan ini dibuka secara resmi serta pengangkatan bendera digaris start tanda dimulainya perlombaan, oleh Ketua DPRD Kepulauan Yapen Yohanes G. Raubaba, S.Sos.

Dengan pakaian dinasnya yang telah basah terkena air laut usai mengikuti perlombaan dan menduduki peringkat ke-5, Babinsa Serka Waroi mengatakan, “Keikutsertaannya dalam kegiatan lomba ini, merupakan wujud dari rasa cintanya terhadap NKRI yang saat ini sedang memperingati HUT Kemerdekaan ke-77, meskipun tak dapat meraih juara, namun dirinya merasa bangga bisa menyelesaikan perlombaan tersebut bersama-sama dengan seluruh peserta lomba yang juga merupakan warga binaannya diwilayah tersebut”.

“Meskipun usianya kini telah memasuki 49 tahun, namun tak menjadi halangan baginya untuk hadir dalam kegiatan lomba ini, sebab para pahlawan pendahulu kita dulu juga berjuang merebut kemerdekaan Bangsa ini tak ada batasan usianya, baik anak muda maupun orangtua seluruhnya wajib membela tanah air, dasar inilah yang mewajibkan dirinya untuk mengikuti perlombaan tersebut”, sambung putra asli yapen tersebut.

“Saat ini kita tak dituntut lagi untuk berjuang merebut kemerdekaan, namun kita harus bisa melanjutkan perjuangan para pahlawan kita terdahulu, dengan mengisi kemerdekaan yang wajib untuk kita laksanakan, yaitu dengan Berjiwa Nasionalisme, Menjaga Persatuan dan Kesatuan, Melestarikan Kesenian dan Kearifan Lokal l, serta Mendukung Pembangunan, demi meningkatkan kesejahteraan seluruh masyarakat”, pungkas babinsa yang memiliki 3 orang anak tersebut.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Gayus A. Mara, SE Kepala Distrik Angkaisera, W. Wainggai, S.Pd Sekretaris Distrik Angkaisera, Herman Bonai, S.Pd Kepala Kampung Menawi, Terianus Nuboba Kepala Kampung Aitiri, Tokoh Pemuda, Tokoh Adat dan seluruh masyarakat. (***)

Editor: Tanrin Sinambela

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *