Babinsa Warbah Bantu Pembangunan Pagar Masjid An-Nur Pirare

Waropen  – Dalam rangka mendukung pembangunan dan pemeliharaan rumah ibadah, serta meningkatkan hubungan yang erat terhadap warga binaannya, Serda Mahfuz Jamil Babinsa Koramil 1709-03/ Waropen Bawah Kodim 1709/Yawa melakukan karya bhakti membantu pembangunan pagar Masjid An-Nur di Kampung Pirare Distrik Wapoga Kabupaten Waropen, Selasa (29/11/2022).

Dalam Kegiatan ini dijelaskan Babinsa, diawali dengan pemotongan rumput disekitaran lingkungan masjid, agar terlihat lebih rapi dan asri, serta dilanjutkan dengan proses pembangunan pagar masjid.

Proses pembangunan pagar masjid ini dilakukan bersama-sama warga sekitar dengan bergotong-royong, dengan diawali pembangunan pondasi, perakitan rangka tiang pagar, dan dilanjutkan dengan pemasangan batako, sambung babinsa.

Selaku babinsa diwilayah ini, kami akan selalu mendukung segala pembangunan yang ada dikampung ini, khususnya dalam pembangunan fasilitas umum dan sarana-prasana umum lainnya diwilayah ini, khususnya pembangunan pagar rumah ibadah ini, sebab itulah dirinya hadir membantu bersama-sama warga sekitar.

Sebab, sebagai Babinsa dirinya memiliki tugas dan tanggung jawab untuk selalu hadir ditengah-tengah warga, demi membantu segala kesulitan dan kesusahan masyarakat, serta manunggal dan membaur dengan masyarakat, demi mewujudkan Kemanunggalan TNI dan Rakyat, pungkasnya.

Maharuddin selaku Imam Masjid An-Nur yang turut hadir dalam pembangunan tersebut juga turut mengatakan, “Alhamdullilah, terima kasih banyak kepada Pak Babinsa dan seluruh warga yang telah hadir dalam mendukung pembangunan ditempat ini, kiranya pembangunan pagar masjid ini dapat berjalan lancar dan terselesaikan dengan cepat pula”, tandasnya.

(Pendim 1709/Yawa).

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *