MEPAGO.CO Yapen – Berlokasi di Alun-alun Trikora Serui, Distrik Anotaurei, Kabupaten Kepulauan Yapen, Komandan Kodim 1709/Yawa Letkol Inf Catur Prasetiyo Nugroho, S.IP, M.I.P, bertindak selaku Inspektur Upacara dalam Upacara Peringatan Hari Pahlawan Nasional Tahun 2023 diwilayah Kabupaten Kepulauan Yapen, Jumat (10/11/2023).
Dalam amanatnya, Dandim 1709/Yawa yang membacakan Amanat Menteri Sosial RI mengatakan, Hari pahlawan ke-78 ini, diperingati dengan mengusung tema “Semangat Pahlawan Untuk Masa Depan Bangsa Dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan”, tema ini diangkat melalui renungan yang mendalam untuk menjawab ancaman penjajahan modern yang kian nyata, mengingat tanah kita dikaruniai begitu banyak sumber daya alam yang luar biasa.
Inilah tantangan yang sesungguhnya bagi generasi penerus untuk mengelola kekayaan alam dan juga potensi penduduk indonesia bagi kejayaan Bangsa dan Negara, ancaman dan tantangan ini akan kita taklukkan, sebab para pahlawan telah mengajarkan kepada kita bahwa, kita bukan bangsa pecundang, dan tak akan pernah rela untuk bersimpuh serta menyerah kalah dan sebesar apapun ancaman dan tantangan akan kita hadapi, sambung Letkol Catur.
Kita bersyukur saat ini, semangat untuk memberantas kebodohan dan perangi kemiskinan dapat dilihat dan dirasakan denyutnya di seluruh pelosok Negeri dan semangat yang membawa kita dalam upaya mewujudkan kehidupan kebangsaan yang bersatu, berdaulat, adil dan makmur, serta memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa, “Selamat hari Pahlawan Tahun 2023, Marilah kita Panjatkan doa bagi para Pahlawan yang telah gugur mendahului kita”, tutup Dandim mengakhiri amanatnya.
Usai kegiatan upacara, dilanjutkan dengan upacara Ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Newi dan Upacara Tabur Bunga di Pelabuhan Domine Izak Samuel Kijne Serui.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Mayor Inf Zurilham, S. Sos Kasdim 1709/Yawa, Kompol Nur Salam Saka, S. Pd. MM Wakapolres Yapen, Oktavianus Ayorbaba, S.sos, M.Si Asisten ll, Para Perwira TNI-Polri, Para Pimpinan OPD, Para Anggota DPRD, dan Para Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat serta Tokoh Agama Kab. Kep. Yapen.(Pendim1709)
Editor : Tamrin Sinambela.