Kodim 1709/Yawa Gelar Sosialisasi Netralitas TNI Dan Deklarasi Pemilu Damai Di Yapen

MEPAGO.CO Yapen, Sebagai komitmen dalam mewujudkan pemilu damai tahun 2024 diwilayah teritorianya, Kodim 1709/Yawa Menggelar Sosialisasi Netralitas TNI dan Deklarasi Pemilu Damai Tahun 2024 diwilayah Kodim 1709/Yawa yang bertempat di Aula Jenderal Sudirman Kodim 1709/Yawa Jl. Maluku, Distrik Anotaurei, Kabupaten Kepulauan Yapen, Selasa (23/01/2024).

 

Hadir dalam kegiatan ini, Dandim 1709/Yawa Letkol Inf Baskoro Wijaya Atmanto, S.E, Asisten lll Kep. Yapen Ir. Wahyudi Irianto , Wakapolres Yapen Kompol Nur Salam Saka, S. Pd. MM , Para Perwira Kodim 1709/Yawa, Letda Inf Agung S. Danpos Mandala 4, Letda Inf Firdaus Nugraha Danton Kipan D Yonif 753/AVT, Hesti Yulianti Mahendro S.H Jaksa Fungsional Kejaksaan Negeri Serui, Ferdinan Yakob Pitier Komisioner KPU Yapen,Yohanes Hugo Sekretaris Kesbangpol Yapen, Hofni Yulius Mandripon, S.Pd Ketua Bawaslu Yapen, Para Tokoh Partai , Tokoh Adat dan Tokoh Agama Se-Kab. Kep. Yapen.

Komandan Kodim 1709/Yawa Letkol Inf Baskoro Wijaya Atmanto, S.E dalam sambutannya mengatakan ” Guna mendukung pelaksanaan pencoblosan pada tanggal 14 Februari 2024 sehingga kami diperintahkan untuk menyelenggarakan di wilayah Kodim 1709/Yawa baik dalam hal ini saya juga akan memberikan sosialisasi yang sudah menjadi petunjuk dari Komando atas untuk kegiatan pada pagi hari ini antara lain tetang Tahapan Dan Jadwal Penyelangaraan pemilu tahun 2024, Nomor urut pasangan calon Presiden dan wakil Presiden di pemilu 2024,Potensi Kerawanan,Masa kampanye,Potensi pemilu,Permasalahan Tahapan Pemilu,Aksi Gangguan KKB,Kekuatan Personil Pengamanan Pemilu 2024,Dasar Hukum dan Netralitas TNI AD pada pemilu 2024.

“Kegiatan Sosialisasi Netralitas TNI dan Penendatanganan deklarasi Pemilu Damai 2024 yang di selengarakan hari ini tujuannya adalah kita ingin kabupaten kepulauan Yapen dan Waropen dalam menyelengarakan Pemilu ini dapat berjalan dengan aman dan lancar untuk itu kita undang berbagai elemen, mulai dari KPU, Bawaslu, Partai Peserta Pemilu,TNI-Polri, Instansi Pemerintah Darah, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat untuk hadir di sini menyaksikan semua dan menandatangani Deklarasi Damai tersebut agar ke depannya tidak terjadi Konflik dan hal-hal yang tidak di inginkan, Ungkap Dandim.

“Dalam waktu dekat pencoblosan ini tinggal sebentar lagi mari kita sama-sama menjaga kemanan,ketertiban dalam pelaksanaan kegiatan pemilu di wilayah kabupaten kepulauan yapen dan waropen berjalan dengan aman dan lancar,kita di sini Kodim 1709/yawa hadir membantu pihak kepolisian terutama sebentar lagi pendorongan logistik jangan sampai logistik pemilu sampai dengan hari pelaksaanan tidak tercapai karena ini akan menjadi masalah nantinya,apanila terjadi hambatan segera di sampaikan dan kami akan membantu karena ini untuk kepentingan kita bersama,intinya kami di sini sebagai TNI memegang teguh Netralitas namun juga siap mendukung untuk pelaksanaan Pemilu 2024 agar berjalan dengan aman dan lancar.Tegas Dandim 1709/Yawa.

Mewakili Pemerintah daerah Kabupaten kepuauan Yapen dalam hal ini Ir. Wahyudi Irianto Asisten lll Kab. Kep. Yapen juga turut memberikan sambutan dengan mengatakan”Atas Nama Pemerintah Daerah saya menyampaiakn terimakasih Kepada Komandan Kodim 1709/Yawa beserta jajaranya atas terselengarakannya kegiatan yang bermanfaat ini,kiranya kegiatan ini akan menambah pemahaman dan pengetahuan kita semua terutama pada anggota Kodim 1709/Yawa Guna Menjaga Netralitas TNI dalam melaksanakan Tugas Pengaman pada pemilu 2024,untuk itu saya mintakan keseriusan kita semua dalam menindaklanjuti Deklarasi Pemilu Damai 2024 yang akan kita tandatangani lewat tugas dan peran sesuai dengan kapasitas kita masing-masing, ujarnya.

 

Kegiatan dilanjutkan penandatanganan deklarasi pemilu damai 2024 oleh Pemkab Yapen, Dandim 1709/Yawa, Wakapolres Yapen, dan seluruh peserta, serta tamu undangan yang hadir.(Pendim1709)

 

Editor : Tamrin Sinambela.

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *