Serui | MEPAGO.CO – Guna mempererat kerjasama, kebersamaan dan membantu kesusahan yang dialami warga binaannya, Personel Babinsa Koramil 1709-01/Serui yang dipimpin langsung Danramil Kapten Inf Marselus Worabai, bersama-sama warga disekitar melakukan penimbunan jalan masuk dikediaman salah satu warganya di Kampung Mambo, Distrik Kosiwo, Kabupaten Kepulauan Yapen, Rabu (25/09/2024).
Terlihat jelas dalam kegiatan ini, Babinsa saat itu bersama-sama pemuda dan warga sekitar bergotong-royong melakukan penimbunan jalan menggunakan sekop dan gerobak yang kemudian dilanjutkan dengan proses perataan material timbunan batu dan tanah.
Proses penimbunan jalan menuju salah satu rumah warganya yang baru saja selesai dibangun ini, dilakukan mulai dari jalan utama hingga menuju pekarangan rumah, agar kediaman milik warga ini bisa langsung dihuni oleh pemiliknya dengan nyaman dan bisa langsung beraktivitas sehari-hari dengan lancar, ungkap Danramil saat itu disela kegiatannya.
“Melalui gotong-royong ini, kiranya dapat membawa manfaat besar bagi pemilik rumah dan juga menjadi sarana memperkuat kerjasama, kebersamaan dan sinergitas antara aparat kewilayah dengan warga binaannya dikampung ini, serta juga memupuk Kemanunggalan TNI – Rakyat”, harapnya.
Kepala Kampung Mambo yang juga saat itu turut hadir mengatakan, “Terima kasih banyak kami ucapkan buat Bapak Danramin dan anggota Babinsa yang telah membantu penimbunan jalan masuk dirumah warganya ini, luar biasa, karena berkat dukungan tenaga dan semangat kalian, penimbunan jalan ini bisa terselesaikan dengan cepat”, tandasnya.(Pen1709)
Editor : Tamrin Sinambela.