Ombak Besar Menuntun Bupati Tonny Bersama Rombongan ke Windesy

MEPAGO,CO. YAPEN – Sekalipun melelahkan perjalanan Bupati Tonny Tesar dan rombongan menuju Distrik Windesy, tetapi semuanya berjalan aman dan lancar, mulai berangkat hingga kembali ke Kota Serui.

Bupati dan rombongan menggunakan moda transportasi darat kendaraan roda empat sebanyak 7 unit dari Serui sampai ke pantai Kampung Tindaret dan pantai Kampung Sarderi dan moda transportasi laut yaitu motor Speedboat Mandena menuju Distrik Windesy.

Semula rombongan Bupati setibanya di pantai Kampung Tindaret rencananya langsung menaiki speedboat Mandena, tetapi akibat badai ombak, berangkat ke Windesy dari pantai Tindaret batal.

Perjalanan darat kurang lebih 1,5 jam Serui menuju Kampung Tindaret. Setibanya di Kampung Tindaret, tepatnya di bibir pantai Tindaret, terlihat amukan ombak yang besar,. alhasil Bupati bersama rombongan menunggu berjam-jam sambil menantikan ombak reda. Kendati demikian, ombak tidak berhenti, tetapi semangat Bupati untuk tiba di Windesy sangat nampak jelas.

Sehingga, ia mengalihkan pendaratan speedboat di pantai Kampung Sarderi. Kemudian, Bupati dan rombongan berpindah dari Kampung Tindaret ke Kampung Sarderi.

Tiba di pantai Kampung Sarderi, amukan ombak juga besar, tetapi karena hari semakin senja, Bupati berjalan sambil memandang lautan, tiba-tiba mengatakan berangkat. Sebagian rombongan Bupati tidak ikut akibat melihat ombak besar, namun Bupati langsung masuk ke Speedboat sambil melipat celana panjang diiringi Plt. Sekda, para Kadis.

Perjalanan menuju Distrik Windesy, ombak menghantam badan speedboat mulai berangkat sampai tiba ditujuan dengan aman dan selamat. Setelah perjalanan pulang dari Windesy menuju Sardery, lautan begitu teduh.

Sementara itu, kegiatan Bupati Tonny Tesar ke Distrik Windesy, untuk memimpin pelantikan Kadistrik Eindesy dan Kadistrik POOM fan pelantikan Kepala Sekolah

Bertempat di halaman kantor Distrik Windesy, Jumat 14 Januari 2022, Bupati Tonny Tesar, S Sos melantik dan mengambil sumpah/janji Yonas Heipon menjabat sebagai Kepala Distrik Poom dan Simon Bonai menjabat sebagai Kepala Distrik Windesi.

Bupati Tonny Tesar, S.Sos dalam sambutannya meminta dengan tegas ASN yang bertugas di Distrik, mulai pejabat dan staf harus melaksanakan tugas dengan baik dan disiplin di tempat tugas. Apabila tidak ada hal yang penting urusan ke Kota, tidak usah ke kota.

(***)

 

Editor: Jery Sinambela

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *