Upacara memperingati Hari Ulang Tahun Korpri ke-51 di lingkungan Pemkab Kepulauan Yapen. (Foto: Dodi Panjaitan)
MEPAGO,CO. YAPEN – Pemerintah kabupaten kepulauan Yapen menggelar Upacara peringatan HUT KE-51 KORPS Pegawai Republik Indonesia tahun 2022, di halaman kantor Bupati jalan Irian Serui-Papua, Selasa 29 November 2022.
Bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Asisten III Sekda Yapen, Ir. Wahyudi Irianto, turut hadir para pejabat seperti para staf ahli Bupati, para asisten Sekda, para pimpinan OPD, para pejabat setingkat eselon III dan IV dan ASN.
Kita boleh bangga atas pencapaian usia Korpri yang ke-51 tahun ini. Disamping itu, kita boleh bangga karena menjadi anggota KORPRI yang dipandang berharga dimata masyarakat, Bangsa dan negara. Namun dibalik kebanggaan itu, kita perlu sadar bahwa di era persaingan global saat ini, KORPRI semakin diperhadapkan dengan tantangan berat yang menuntut pelayanan yang tidak hanya prima tetapi pelayanan yang lebih inovatif dan lebih berbasis digitalisasi, ungkap Pj. Bupati dalam sambutannya yang dibacakan Ir. Wahyudi Irianto.
Untuk menjawab tuntutan tersebut, Pj. Bupati minta setiap insan KORPRI harus semakin berpacu mengembangkan kompetensi yang dimiliki.
“Jangan hanya berdiam diri dengan kondisi yang terjadi saat ini, melainkan terus belajar memperkaya wawasan, pengetahuan dan keterampilan baik itu, wawasan dan pengetahuan tentang ketentuan peraturan yang berlaku saat ini begitu juga keterampilan dalam memanfaatkan teknologi ditengah penerapan E-government atau penyelenggaraan pemerintahan berbasis elektronik,” tegasnya.
Dikatakanya bahwa seberat apapun tugas dan kerja ASN dalam pemerintahan seiring kemajuan era globalisasi dewasa ini, akan mampu dilaksanakan lebih mudah, lebih cepat dan terarah sehingga dari situlah KORPRI akan dinilai profesional berkompeten dan berkinerja baik dalam memberikan pelayanan bagi masyarakat serta dalam membangun bangsa dan negara.
Untuk itu, saya ucapkan selamat datang kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) kabupaten kepulauan Yapen dimana pun saudara berada,baik yang di kota Serui ,maupun di wilayah distrik dan kampung,disertai ucapan terimakasih dan penghargaan yang setinggi tingginya atas segala pengabdian dan dedikasi yang telah saudara saudara berikan dalam menggerakkan roda pemerintahan dan pelayanan bagi masyarakat kepulauan Yapen.
5 hal penekanan Pj. Bupati yang perlu diperhatikan dan ditindaklanjuti oleh seluruh angota KORPRI pegawai republik Indonesia kabupaten kepulauan Yapen;
1. Bangun mentalitas yang positif, berintegritas dan memiliki etos kerja.
2. Jauhi perbuatan pungli,korupsi dan perbuatan tercela.
3. Junjung tinggi rasa solidaritas dan kebersamaan.
4. Jadilah aparatur birokrasi sebagai penggerak produktifitas dan berjiwa gotong royong.
5. Jaga netralitas serta turut menjaga dan ciptakan kondisi daerah yang aman dan damai dalam pelaksanaan pesta demokrasi Pemilukada 2024 mendatang. (***)
Penulis: Dodi Panjaitan
Editor: Tamrin Sinambela