TMMD Ke-112, Di Kampung Miosnum Merubah Wajah Pembangunan

MEPAGO,CO. YAPEN – Hadirnya program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-112 Kodim 1709/Yawa TA. 2021, perlahan tapi pasti kini mulai memperlihatkan perubahan wajah pembangunan di Kampung Miosnum, Distrik Pulau Yerui, Kab. Kepulauan Yapen, Papua, Senin (04/10/2021).

Daerah yang semula merupakan lahan kosong berlumpur, kini sudah berdiri dengan kokoh bangunan rumah sebanyak 8 unit dengan ukuran 9×7 meter dan memiliki 3 kamar tidur, yang dikerjakan oleh personil satgas TMMD bersama dengan masyarakat Miosnum.

Cucuran keringat dari anggota TNI satgas TMMD dan juga warga setempat yang dibalut dengan semangat pantang menyerah dalam mengerjakan sasaran fisik, kini mulai menunjukkan hasil yang signifikan di sisa 10 hari terakhir kegiatan TMMD.

“Merubah wajah pembangunan kampung bukanlah hal yang mudah, perlu usaha dan kerja keras untuk memenuhi seluruh target sasaran. Selain itu, tanpa bantuan dan dukungan dari warga, maka kegiatan TMMD tidak akan bisa berjalan dengan lancar,” tutur Sertu Prayogo selaku Kepala Tim Tukang TMMD.

Warga pun juga sangat berharap agar kegiatan TMMD dapat terus dilaksanakan setiap tahunnya dengan sasaran yang lebih banyak lagi dengan memfokuskan pada daerah pelosok dan terpencil, agar pemerataan pembangunan bisa dapat dirasakan langsung oleh masyarakat. (***)

 

Editor: Jery Sinambela

.

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *