Wakapolda Papua Hadiri Pertemuan Wakil Presiden dengan Tokoh Olahraga

JAYAPURA – Wakapolda Papua, Brigjen Pol Ramdani Hidayat, S.H., menghadiri pertemuan antara Wakil Presiden Republik Indonesia, Prof. Dr. (HC) KH. Ma’ruf Amin, dengan tokoh olahraga Papua. Acara ini berlangsung di Stadion Lukas Enembe pada Rabu (11/10) dan merupakan upaya untuk memperkuat dunia olahraga di Papua.

Pertemuan ini dihadiri oleh Kepala Sekretaris Wakil Presiden, Prof. Ahmad Erani Yustika, S.E, M.Sc, Ph, serta rombongan Wakil Presiden. Pj Gubernur Papua, Dr. Ridwan Rumasukun, S.H., M.M., dan Pangdam XVII/Cenderawasih, Mayjend TNI Isak Pangemanan, M.Han, juga turut hadir, bersama dengan Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Papua, Kenius Kogoya, Forkopimda, serta sejumlah tokoh olahraga Papua.

Pertemuan ini merupakan langkah awal dalam upaya mengembangkan olahraga di Papua, dan Wakil Presiden menekankan komitmen pemerintah untuk terus mendukung sektor olahraga dan berkolaborasi dengan masyarakat Papua dalam mewujudkan prestasi yang lebih baik di masa depan.

Kenius Kogoya, dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih kepada Wakil Presiden atas perhatiannya terhadap dunia olahraga di Papua. Ia mengapresiasi pembangunan venue olahraga di Papua, yang diharapkan akan memberikan dampak positif pada ekonomi daerah.

“KONI terus mempersiapkan atlet-atlet berprestasi dalam berbagai cabang olahraga. Papua berhasil meraih posisi keempat dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) yang baru-baru ini berlangsung, dan kami menyatakan komitmen untuk mempertahankan dan meningkatkan prestasi tersebut,” ungkapnya.

Namun, Adapun keluhan yang dimenjadi perhatian yakni ia menyampaikan bahwa perlu penanganan lebih lanjut dalam hal status atlet yang terkendala oleh proses domisili (DOB).

Sementara itu, Wakil Presiden, dalam arahannya, menggarisbawahi pentingnya olahraga bagi generasi muda. Ia mencatat antusiasme masyarakat Papua dalam berolahraga, terutama dalam sepak bola, dan menyatakan bahwa edukasi olahraga sangat penting untuk memberikan efek positif pada generasi muda Papua.

Namun, ia juga menyoroti beberapa kendala, termasuk masalah pemeliharaan dan pengelolaan stadion yang telah dibangun. Wakil Presiden mencatat pentingnya pendanaan yang memadai, baik dari dana pemerintah daerah maupun otonomi khusus (otsus), serta pengelolaan yang profesional.

“Saya ingatkan juga bahwa pentingnya pengembangan ilmu olahraga (sport science) di Papua, yang akan menjadi bagian dari rencana pengembangan olahraga nasional. Kami berharap Papua dapat lebih cepat membangun sport science center dan mendukung kemajuan olahraga di daerah ini,” tutur K.H. Ma’ruf Amin. (Humas Polda Papua)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *