Cegah Penyebaran Corona, RSUD Serui Batasi Besukan

Teluk Saireri499 Dilihat

MEPAGO.CO,SERUI – Terkonfirmasinya seorang perawat di bagian poli rawat jalan Rumah Sakit Umum Daerah Serui positif Covid-19 cukup mengagetkan masyarakat di Yapen. Pasalnya, warga yang terkonfirmasi Covid-19 selama beberapa pekan terakhir sudah tidak terdengar lagi.

Direktur RSUD, dr. Johnny B Abba, mengaku heran bahkan bigung, seseorang tanpa ada riwayat perjalanan bisa positif Covid-19.

Lantas, apakah Virus Corona atau Covid-19 di Kabupaten Kepulauan Yapen, kini sudah merambah. Alhasil, seseorang tanpa riwayat perjalanan bisa positif Covid-19.

Dalam mencegah penyebaran Covid-19 di lingkungan Rumah Sakit Umum Daerah Serui, dr. Beng menegaskan bahwa aktifitas besukan oleh warga khususnya keluarga pasien akan dibatasi.

“Pembatasan besukan dari keluarga pasien akan diberlakukan. Cukup 1 orang keluarga yang menjaga atau mendampingi pasien, paska terkonfirmasinya seorang perawat positif Covid-19,” katanya kepada MEPAGO.CO, Selasa (08/09/20) via telepon seluler.

Protokoler kesehatan di lingkungan RSUD, kata Beng, lebih disiplin akan dilaksanakan. Seluruh tenaga medis wajib menggunakan masker dengan baik, begitu juga pengunjung, selalu rajin mencuci tangan. “Aktifitas boleh jalan, tetapi protokoler kesehatan lebih disiplin kita harus laksanakan. Alhasil, mata rantai penyebaran Covid-19, bersama-sama kita putuskan,” katanya lagi. (***)

Ditulis: Nato Siahaan
Editor: Jerry

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *