MEPAGO.CO Yapen – Dalam momen bulan Suci Ramadhan,Komandan Kodim 1709/Yawa Letkol Inf Baskoro Wijaya Atmanto,S E, menghadiri undangan acara buka Puasa besama sekaligus bersilahturahmi bersama Kerukunan- kerukunan Budaya serta organisasi masyarakat di Yapen yang bertempat di rumah jabatan Bupati Kab.Kep.Yapen Jln Kapitan Patimura, Distrik Yapen Selatan Kabupaten Kepulauan Yapen, Minggu(24/03/2024).
Kegiatan yang rutin dilaksanakan oleh pemkab Yapen,Acara Buka Puasa bersama di Momen Bulan Ramadhan dalam rangka untuk tetap memelihara hubungan talisilahturahmi dengan masyarakat, selain itu juga sebagai bentuk Toleransi Antara Umat Beragama Di wilayah Kab. Kep. Yapen.
Dalam Sambutannya Welliam R. Manderi, SIP., M.Si Pj Bupati Kab.Kep Yapen Mengatakan” Dalam acara Buka Puasa pemerintah Daerah bersama saudara-saudara kita Umat Islam Warga Sulawesi Selatan,Sulawesi tenggara,Maluku,Gorontalo,Nusa tengara Timur dan Nusa tenggara Barat, tentunya menjadi kebanggan tersendiri bagi kani karena berkesempatan untuk bisa bersilahturahmi dan berbuka Puasa dengan Bapak Ibu saudara kaum Muslim Dan Muslimat di Bulan Suci Ramadhan ini.
“Kami berharap lewat momentum ini kita bisa saling mengenal dan berkomunikasi satu dengan yang lain tapi juga guna memupuk subur toleransi dan kerukunan hidup di tengah pluralitas masyarakat Kabupaten kepulauan Yapen,Semoga Ibadah Puasa sebulan penuh di Ramadhan tahun ini dapat di jalankan degan penuh semangat dan kesabaran di sertai ketekunan beribadah,terutama mendekatkan diri kepada Allah SWTt”Pungkas Pj Bupati
Di sela kegiatanya Dandim 1709/Yawa Letkol Inf Baskoro Wijaya Atmanto,S E, Turut memberikan Apresiasi Kepada pemerintah Daerah Kab.Kep Yapen dalam Kegiatan Buka Puasa Bersama tersebut .
“Kami selaku Dandim 1709/Yawa sangat Bangga dan mengapresiasi atas sikap Toleransi oleh pemerintah Daerah Dalam Hal ini Bapak Pj Bupati kepada umat muslim yang ada di Kepulauan Yapen,Semoga dengan kegiayan ini memberikan dampak Positif dalam kemajuan wilayah,dan dengan hikmah Ramadhan 1445 H, kita pererat tali silahturahmi bersama aparat pemerintahan,Toga,Tomas serta segenap komponen demi mewujudakan kualitas iman dan taqwa menuju kabupaten kepualuan Yapen yang aman,maju dan sejahtera”, pungkasnya.(Pendim1709)
Editor : Tamrin Sinambela.