Edy Mudumi Ajak ASN Supaya Lebih Rajin Ikuti Apel

MEPAGO,CO. YAPEN – Bertempat di halaman kantor bupatiĀ  di jalan Irian-Serui,, Senin 11 Juli 2022, apel gabungan diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Yapen.

Bertindak memjadi pembina apel adalah Ir. Edy Noca Mudumi, M.Si salah satu staf ahli Bupati Yapen Tonny Tesar, S.Sos, pesetta apel dihadiri para staf ahli bupati, para Asisten Setda, para pimpinan OPD, para Kabid dan ASN di lingkup Yapen.

Ir.Edy Mudumi dalam sambutannya minta agar seluruh aparatur sipil negara disiplin dalam melaksanakan seluruh tugas dan tanggungjawab di tempat tugas masing-masing, misalnya disiplin masuk dan pulang kantor.

Diakuinya, bahwa tingkat kehadiran para ASN untuk ikut apel terus menurun. Oleh karena itu, Edy berharap roh kerajinan bagi mereka yang malas akan dibukakan, sehingga apel gabungan kedepan, kehadiran ASN akan meningkat.

“Saya berharap roh kerajinan bagi ASN yang malas akan dibukakan,” ucapnya. (***)

Penulis: Galib Maswatu

Editor: Tamrin Sinambela

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *