Yapen – Dalam rangka mewujudkan Kemanunggalan TNI dan Rakyat yang ada diwilayah binaannya, Serda Hames A. Rumbino dan Serda Piter S. Ginoni Babinsa Koramil 1709-04/Yapen Barat Kodim 1709/Yawa, terjun langsung kewilayah binaannya untuk memberikan bantuan pembangunan rumah salah satu warga binaannya diKampung Maniri Distrik Yapen Barat Kabupaten Kepulauan Yapen, Kamis (19/01/2023).
Disela kegiatannya dituturkan Babinsa Serda Hames, Berat sama dipikul, ringan sama dijinjing, pepatah itulah yang menjadi motivasi kami selaku babinsa untuk selalu hadir ditengah-tengah warga yang sedang mengalami kesulitan ataupun yang sedang membutuhkan bantuan, demi menjalin kebersamaan serta saling bergotong-royong agar segala pekerjaan berat menjadi terasa ringan.
Kegiatan ini merupakan sebuah komitmen yang kami lakukan untuk terus mewujudkan Kemanunggalan TNI dengan rakyat, sebab tak hanya fokus dan setia dalam dinas kemiliteran sesuai Sapta Marga, 8 Wajib TNI dan juga sumpah prajurit, namun kami semaksimal mungkin akan selalu siap untuk membantu segala kesulitan masyarakat, sehingga diharapkan dapat membantu peningkatan kesejahteraan seluruh lapisan masyarakat, pungkasnya.
Sementara, Stevanus Worabai selaku pemilik rumah juga turut menyampaikan, ” Atas nama keluarga, kami berterima kasih sebanyak-banyaknya atas bantuan yang diberikan oleh Kaka Babinsa berdua, atas segala perhatian dan bantuan yang telah yang sangat meringankan beban kami dalam pembangunan rumah kami ini, Semoga kebersamaan TNI dan rakyat terus terjalin dan segala ketulusan serta kebaikan dari babinsa mendapat berkat dari Tuhan Yang Maha Kuasa”, tandasnya.
(Pendim1709)
Editor : Tamrin Sinambela.