Kabupaten Kepulauan Yapen,Teluk Saireri

Menjelang Pergantian Tahun, Babinsa Tak Bosan-Bosannya Mengajak Warga Menjaga Kamtibmas

MEPAGO.CO, WAROPEN – Tinggal 1 hari lagi, penghujung tahun 2020 akan segera kita jalani. Biasanya berbagai kegiatan untuk mengakhiri tahun 2020 dan memasuki tahun 2021, rutinitas setiap tahun digelar.  Namun, akibat Pandemi Covid-19 yang masih melanda bumi pertiwi, perayaan pergantian tahun harus dipending. Tetapi protokoler kesehatan (Prokes) harus disipilin di laksanakan, guna mencegah penyebaran Covid-19.

Disamping itu, keamanan dan ketertiban lingkungan di wilayah binaan menjelang Tahun Baru 2021 harus dijaga dengan baik. Sehingga Kamtibmas menjelang pergantian tahun, harus tercipta kondusif. Demkian dikemukakan  Babinsa Koramil 1709-03/Warbah Kopda Zainal Saparang saat melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga Kampung Sinonde, Distrik Masirei, Kabupaten Waropen, Rabu (30/12/2020).

Dalam kegiatan komsos yang dilaksanakan di rumah Yohanis Waisiri ini, Babinsa mengajak warga untuk bersama-sama ikut menjaga situasi keamanan dan ketertiban dalam kehidupan sehari hari, terutama di malam pergantian tahun.

“Apabila mendapati kejadian ataupun informasi terkait gangguan kamtibmas di wilayah, agar segera dilaporkan kepada aparat keamanan setempat baik Babinsa maupun Bhabinkamtibmas. Sehingga, permasalahan tersebut dapat di atasi dengan cepat dan tepat,” ujar Zainal melalui siaran Pers yang diterima Redaksi mepago.co.

Pada kesempatan itu, Babinsa menghimbau warga agar tidak menyelenggarakan kegiatan yang mengundang banyak orang saat menyambut malam tahun baru, karena terkait situasi pandemi Covid-19 yang belum sepenuhnya terkendali dan masih berpotensi berkembang luas di tengah-tengah masyarakat.

“Agar kita semua terlindungi dari penyebaran virus corona untuk itu dihimbau kepada warga agar tidak menggelar kegiatan yang dapat mengundang kerumunan orang banyak di tempat umum, dan tetap laksanakan protokol kesehatan demi kebaikan kita bersama,” himbaunya.

Dari kegiatan komsos Babinsa Warbah ini, Yohanis sangat antusias dengan apa yang menjadi poin penting dari penyampaian Babinsa. “Ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Babinsa terhadap warganya, dengan selalu mengingatkan warga tentang bahaya virus corona, agar warga tidak berkerumun saat malam pergantian tahun,” tuturnya. (***)

 

Editor: Jery Sinambela

Anda mungkin juga suka...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *