NABIRE | MEPAGO,CO — Dalam rangka memeriahkan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Papua Tengah melaksanakan serangkaian kegiatan di Kampung Sima, Distrik Yaur, Kabupaten Nabire, Provinsi Papua Tengah pekan lalu. Kegiatan ini melibatkan berbagai stakeholder pemerintah, termasuk tenaga medis dari Dinas Kesehatan, anggota kepolisian, UMKM, dan TP-PKK Kabupaten Nabire.
Acara ini dilakukan secara serempak oleh empat pokja dari TP-PKK Provinsi Papua Tengah dan TP-PKK Kabupaten Nabire, dengan agenda sebagai berikut:
-. Pokja 1: Sosialisasi penanggulangan bahaya narkoba dan lem aibon untuk pemuda dan pelajar, sosialisasi B2SA (Bahan Pangan Bergizi Seimbang dan Aman), lomba menggambar dan mewarnai, serta pembagian 120 paket alat tulis dan buku mewarnai.
-. Pokja 2: Sosialisasi tentang UMKM dan cara pembuatan abon ikan.
-. Pokja 3: Pemberian makanan tambahan untuk 116 anak sekolah, bibit cabai kepada 121 kepala keluarga, serta sembako yang terdiri dari beras (5 kg), gula (1 kg), tepung (1 kg), minyak goreng (2 liter), dan telur (1 rak). Juga disediakan sayuran bervariasi, termasuk sawi, kacang panjang, bayam, kangkung, daun singkong, dan bunga pepaya, dengan total 375 ikat.
-. Pokja 4: Peresmian sumur, sosialisasi PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat) untuk anak usia SD kelas 1 hingga 5, pembagian 100 paket mandi anak, pelayanan pengobatan gratis bagi lansia, pemeriksaan ibu hamil dan pemberian bingkisan, serta pelayanan dokter spesialis anak oleh dr. Agnes Retno Wijayanti, Sp.A. Juga diserahkan tongkat untuk salah satu ibu dari Kampung Sima.
Ketua TP-PKK Provinsi Papua Tengah, Yosina Anwar Damanik, menjelaskan bahwa kegiatan ini tidak hanya sebagai perayaan HUT RI, tetapi juga sebagai kontribusi langsung kepada masyarakat sesuai program-program pokok PKK. “Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di Kampung Sima,” ujarnya pada Senin, 12 Agustus 2024.
Yosina menambahkan bahwa tema HUT Kemerdekaan RI, “Nusantara Baru Indonesia Maju,” mengajak semua pihak untuk terus berinovasi dan berkarya demi mewujudkan Indonesia yang lebih maju dan sejahtera. “Sebagai organisasi pemberdayaan keluarga, TP-PKK memiliki peran penting dalam mewujudkan cita-cita tersebut. Kami menggerakkan seluruh pokja untuk kegiatan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat,” pungkasnya.
Di antara kegiatan yang digelar, terdapat peresmian dua titik sumur bantuan dari PKK untuk Kampung Sima. Yosina berharap sumur ini dapat meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat dan mempermudah akses air bersih. Selain itu, pemberian sembako, sayuran, dan bibit cabai diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan masyarakat setempat.
TP-PKK Provinsi Papua Tengah juga bekerja sama dengan pihak kepolisian dalam sosialisasi penanggulangan bahaya narkoba dan lem aibon bagi remaja dan pemuda di Kampung Sima. “Melalui sosialisasi ini, kami berharap pemuda dan pelajar dapat memahami bahaya narkoba dan cara pencegahannya,” kata Yosina.
Selain itu, lomba mewarnai dan menggambar untuk anak-anak bertujuan merangsang kreativitas dan menanamkan rasa cinta tanah air. Sosialisasi UMKM diharapkan dapat mendorong masyarakat untuk mengembangkan usaha produktif, khususnya yang memanfaatkan bahan baku ikan.
Yosina juga menekankan pentingnya sosialisasi makanan bergizi beragam sehat dan aman (B2SA) serta perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS). “Kesehatan adalah aset yang berharga, dan melalui kegiatan ini, kami ingin meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang pentingnya konsumsi makanan sehat dan gaya hidup bersih,” tuturnya.
Sebagai penutup, Yosina mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kampung Sima atas sambutan hangat mereka. Ia mengajak masyarakat untuk menjadikan peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI sebagai momentum untuk membangun Kampung Sima yang lebih maju dan sejahtera. “Mari kita bersatu padu untuk mewujudkan cita-cita luhur membangun bangsa dan negara, dimulai dari keluarga yang sehat dan sejahtera di Kampung Sima,” pungkasnya.
Editor: Tamrin Sinambela